Selamat Datang

Alhamdulillah Pendaftaran Mahasiswa Baru telah dibuka Mari bergabung menjadi calon tenaga medis idaman beraqidah, dan berakhlak karimah

Prodi STIKes Madani

D3 FARMASI, D3 KEBIDANAN, S1 KEPERAWATAN & PROFESI NERS. Semua Prodi sudah terakreditasi Baik Sekali.

Penerimaan Mahasiswa Baru STIKes Madani

Untuk Informasi Pendaftaran Mahasiswa Baru Silahkan Download Brosur di Bawah ini

Profil STIKes Madani

STIKes Madani  adalah Perguruan Tinggi  di bawah Yayasan Majelis At-Turots Al Islamy berdasarkan SK Mendikbudristekdikti No. : 288/E/O/2021 tertanggal 25 Juni 2021, yang spesifik menghasilkan tenaga kesehatan yang Islami dan profesional

Berdiri sejak 2009

Prodi di STIKes Madani

 D3 Kebidanan
 D3 Farmasi
 S1 Keperawatan
 Profesi Ners
D3 KEBIDANAN Akreditasi (Baik Sekali)
D3 FARMASI Akreditasi (Baik Sekali)
S1 KEPERAWATAN Akreditasi (Baik Sekali)
PROFESI NERS Akreditasi (Baik Sekali)

Kabar Terkini

COLUMBIA ASIA HOSPITAL – PULOMAS  HIRING BEST TALENT

COLUMBIA ASIA HOSPITAL – PULOMAS HIRING BEST TALENT

COLUMBIA ASIA HOSPITAL – PULOMAS HIRING BEST TALENT WALK IN INTERVIEW

STIKes Madani Gelar Kuliah Pakar Kesehatan Mental Pada Remaja & Ibu Postpartum

STIKes Madani Gelar Kuliah Pakar Kesehatan Mental Pada Remaja &

Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (STIKes) Madani Yogyakarta menggelar kuliah pakar kesehatan

SMA IT Darul Rasyid Lampung Kunjungi STIKES dan STIT Madani

SMA IT Darul Rasyid Lampung Kunjungi STIKES dan STIT Madani

SMA IT Darul Rasyid Lampung mengadakan kunjungan study tour ke STIKES

Kuliah umum Kewirausahaan dengan tema “Strategi Bisnis di Era VUCA bagi Generasi Zilenial”

Kuliah umum Kewirausahaan dengan tema “Strategi Bisnis di Era VUCA

STIKES Madani, 29 November 2023 – Di aula Masjid lantai 3

Alhamdulillah Semua Prodi di STIKes Madani Sudah Terakreditasi Baik Sekali.

Apa yang membuat STIKes Madani berbeda?

  1. STIKes Madani memiliki bukti eksistensi dan konsistensi program pendidikan formal dan non formal (pondok pesantren) sejak tahun 2009.
  2. Lulusan telah memenuhi standar kompetensi lulusan, terbukti dengan persentase 100 persen kelulusan pada ujian kompetensi pada setiap prodi dalam beberapa tahun terakhir (first taker).
  3. Mahasiswa wajib asrama sehingga pembinaan keagamaan bisa lebih maksimal.
  4. Alumni STIKes Madani berhasil menunjukkan kualitas yang meyakinkan baik di DALAM NEGERI dan LUAR NEGERI, pada rumah sakit Negeri, BUMN atau Swasta, bahkan ada yang sudah memiliki dan menjalankan klinik.

the market disclose connected with numerous famous brand numerous cheap factorynoob is one of them.

Mitra STIKes Madani

Alhamdulillah sudah banyak mitra yang bekerja sama dengan kami dalam Peningkatan Skill dan Pemberdayaan mahasiswa agar lebih siap terjun ke dunia kesehatan dan dunia kerja.

Kata Alumni

 

Hajar-Hajar Qurunfully Ashfi, Amd.Keb., Pemilik RS (Rumah Sehat) Insani

“Tahun 2010 STIKes Madani merupakan satu satunya STIKes di Indonesia yang sangat pro dengan pakaian syar’i. STIKes baru dengan fasilitas yang saat itu masih seadanya. Walaupun saat itu fasilitas seadanya, namun Allah karuniakan kami guru guru dosen yang ikhlas mendidik dan membimbing kami menjadi seorang mahasiswa bermental baja. Itu terbukti saat kami masih menjadi praktikan di RS selalu diandalkan dan dijadikan contoh bagi praktikan lain. Kami berusaha menjadi yang terdepan agar pakaian syar’i yang kami kenakan tidak menjadi bahan olokan penghalang bekerja. Dan saat ini pengalaman penga-laman tersebut masih sangat berbekas bagi kami dan berman-faat di dunia kerja kami. Pesan kami buat adik-adik maha-siswa, bacalah segala buku selagi kamu masih ada waktu, belajarlah sungguh-sungguh selagi ada ke-sempatan dan jangan pernah lupakan adab dan akhlak. Karena jika kamu hanya bermodalkan pintar saja, kamu tidak akan menjadi pemenang. Selalu perhatikan adab, maka keberkahan ilmu akan datang kepadamu.”

 

Ns. Ragil Kurniawan, S.Kep, Personil RST dr Asmir Salatiga

“Ada sebuah ungkapan yang berbunyi, “Dulu, nama besar kampus disebabkan oleh karena kehebatan mahasiswanya. Sekarang, mahasiswa ingin hebat karena nama besar kampusnya.” Era telah berubah, dahulu mahasiswa/i melakukan perubahan yang membanggakan, namun sekarang, banyak mahasiswa/i tidak bisa mengembangkan potensi dan hanya berbangga bangga dengan almamater saja. Belajarlah untuk tidak meremehkan apapun dan siapapun. Bukankah emas jikapun di letakkan di dalam kubangan lumpur akan tetap menjadi emas? Maka tetaplah kembangkan dirimu sesuai potensimu, jangan hanya karena tidak kuliah di kampus ternama kamu menjadi insecure. Mereka-mereka yang kuliah di kampus nomor satu se-dunia pun jika tidak bersungguh-sungguh, akan nol hasilnya. Track record mahasiswa /mahasiswi Madani meskipun dari kampus yang tidak terkenal, namun kita mampu untuk berprestasi di tingkat regional maupun nasional. Bukan Bangga Karena Almamater, Tapi Banggakan Almamatermu!

 Ns.Khoiruzzaman, S.Kep , ASN Pemkab Siak 2019, Riau

“Ada kalimat yang saya ucapkan ketika sesi sharing di Kegiatan Asrama bersama adik tingkat STIKes Madani tahun 2014, hingga saat ini masih terngiang. “Khas dari Alumni Madani itu adalah yang bermenu tempe dan bermental baja” dan itu sudah kami buktikan selama menjalani Praktik di Rumah Sakit. Yang awalnya terbentur menjadi terbentuk. Perdalamlah skill selama kuliah dan aktiflah di organisasi. Karena se-lembar Ijazah saja tidak cukup me-ngantarkan anda ke dunia kerja. Butuh kombinasi ilmu, pengalaman dan jaringan.

 Ammarullah Al Furqoni S.Kep.Ns , Perawat BUMN RS. Petrokimia Gresik

“Buat adik² STIKes Madani Yk calon org sukses (Insya Allah) Aamiin…. Mungkin org luar menganggap kos di asrama/pesantren adalah penjara bagi mereka, tapi ketahuilah di asrama/pesantren adalah bekal untuk menggodok mental & karakter kalian. Banyak pelajaran yg dpt kita dapatkan setelah lulus dari STIKes Madani diantaranya: mengerti ilmu kehidupan (dunia & akhirat), pandai manajemen waktu, belajar saling peduli dg org lain. Dengan bekal tersebut Insya Allah kalian siap terjun ke lapangan tempat kalian bekerja sesungguhnya…!! “

Fasilitas

Perpustakaan Terpadu

Kelas Terpisah Antara Putra dan Putri

Asrama Terpisah Antara Putra dan Putri

Laboratorium Lengkap

Zona Free Wi-Fi

Masjid Putra dan Putri

Hubungi Kami via WhatsApp